Short Course on Said Nursis Thought “ di Instanbul Turkey

04/11/2018 | 1.808 kali
Pendidikan

``Short Course on Said Nursis Thought `` di Instanbul Turkey

Dalam kesempatan kali ini bagian Multimedia Darussalam Tasikmalaya mewawancarai Kepala Sekolah SMAT Darussalam Ust.Toni Regal,ME.SY Sebagai Narasumber tentang perjalanan dan Pengalamannya selama di Negara Istanbul turkey.

                Ajang kursus singkat dengan mengkaji pemikiran ulama terkenal Said Nursis  dalam kitabnya Risalatunnur dengan membawakan Tema “Short Course on Said Nursis Thought “ di Instanbul Turkey  Beliau  berangkat dari Indonesia tidak hanya perwakilan Darussalam saja tetapi dari pesantren Al-Ikhlas Serang , Pesantren Assalam Sukabumi , dan Pesantren Darul Amanah Kendal, Jawa Timur . Ajang kursus tersebut diadakan karena adanya kerja sama antara Darunnajah Jakarta dan Istanbul Foundation For Knowledge and Sains . yang diadakan selama 11 hari mulai dari tanggal 14-25 Oktober 2018 .

                Beliau tidak hanya berkunjung ke satu tempat saja tetapi ke beberapa tempat terkenal dan bersejarah di Turkey  yaitu yaitu Museum Bagia Sofia , Masjid Sultan Ahmad atau sering dikenal dengan sebutan Blue Mosque , Masjid Sultan Al-Fatih , Museum Top Kofe sebagai museum terkenal di Turkey karena di tempat itu terdapat benda sejarah rasulullah seperti Pedang rasulullah , Pedang sahabat , Janggut , Baju Fatimah , bagian Ka’bah dan lainnya . Beliau juga berkunjung ke Selat Fosforus atau selat yang memisahkan Istanbul Eropa dan Istanbul Asia Serta ke IZU ( Istanbul Zaim University ) beliau juga tak lupa dengan kunjungan Silaturahmi kepada KJRI ( Konsulat Jendral Republik Indonesia )dan masih ada tempat tempat sejarah lainnya .

                 Ust.Toni Regal,ME.SY mengatakan bahwa beliau mendapat kan kesan pengalaman dan Pengetahuan yang sangat Luar Biasa tentunya pada kesempatan ajang kursus di Istanbul Turkey . Beliau berharap agar ada Kader bisa pergi ke Turkey untuk melanjutkan jenjang pendidikan disana . Beliau juga memberikan pesan yang tak kalah luar biasa nya bagi penduduk pesantren Darussalam Tasikmalaya ini “Untuk tetap semangat , jangan pernah berputus asa , jangen henti untuk meraih mimpi , jangan ragu dan jangan  takut untuk melangkah ,  tancapkan niat yang kuat agar pintu sukses itu terbuka lebar dan tak lupa agar selalu belajar berbahasa karena dengan modal Bahasa kita bisa menggenggam dunia  seperti dalam Motto 10 tahun Pondok Darussalam Tasikmalaya  yaitu Allugotu Taju Ma’had” Demikian wawancara Tim Multimedia kepada Ust.Toni Regal,ME.SY tentang perjalanannya dan pengalaman nya selama di Negara Istanbul Turkey.


 

                 

 


Share:
Berita & Artikel Lainnya

Gebyar 17 Agustus 2024

Gebyar 17 Agustus 2024 www.darussalam-tasik.or.id -- Gebyar 17 Agustus 2024 Di Pondok ...